Pengumuman Penerimaan Proposal Hibah Penelitian Insentif Kompetitif, Al-Islam dan Kemuhammadiyahan (AIK), Hibah Penelitian Doktor, dan Hibah Percepatan Guru Besar (PGB) Sumber Dana Internal UMMAT T.A 2023/2024 

Nomor                  : 028/II.3.AU/A/III/2024                                            Mataram, 4 Maret 2024

Lampiran             : –

Perihal                  : Informasi Penerimaan Proposal 

  Hibah Internal Dana Penelitian Tahun 2024

Kepada Yth          

  1. Dekan Fakultas UMMAT
  2. Direktur Pasca
  3. Kaprodi
  4. LP3IK

Di-

Tempat 

  Assalamu’alaikum, wr.wb.

Dengan hormat,

Bersama ini kami informasikan bahwa Lembaga Penelitian dan pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Muhammadiyah Mataram mengundang bapak/ibu dosen yang berminat mengusulkan proposal penelitian Insentif Kompetitif, Hibah AIK, Hibah Doktor  dan Hibah Percepatan Guru Besar (PGB) UMMAT tahun anggaran 2023/2024. Untuk itu kami informasikan hal-hal sebagai berikut:

  1. Pedoman Penyusunan proposal secara lengkap di website lppm.ummat.ac.id
  2. Hardcopy Proposal penelitian diserahkan ke LPPM masing-masing rangkap 2 (dua) eksemplar, dijilid rapi, sampul biru langit
  3. Softcopy Proposal penelitian di upload pada link berikut ini: https://bit.ly/UploadProposalHibahPenelitian2024

Adapun jadwal sebagai berikut:

TanggalKegiatan
28 Februari 2024Sosialisasi penerimaan proposal ke Fakultas via surat dan website
4 Maret-28 Maret  2024Penerimaan proposal hibah penelitian internal Batas waktu usulan proposal , jam 16.00 di LPPM UMMat
1-13 April 2024Seleksi administratisi dan subtantif
17 April 2024Pengumuman Pemenang
19  April 2024Tanda tangan surat perjanjian penelitian dengan LPPM UMMAT
19 April -6 Juni 2024Proses penelitian
7 Juni 2024Monev dan Seminar Hasil Penelitian
13 Juni 2024Penyerahan laporan hasil Penelitian

Demikian atas perhatioan dan kerjasamnya kami ucapkan terimakasih

Wassalam’ alaikum Wr.Wb.

Pengumuman Penerimaan Proposal Pengabdian Kepada Masyarakat Hibah Internal UMMAT Tahun 2023/2024

Nomor                  : 029 /II.3.AU/A/III/2024                                           Mataram, 4 Maret 2024

Lampiran             : –

Perihal                  : Informasi Penerimaan Proposal 

  Pengabdian Kepada Masyarakat Tahun 2024

Kepada Yth          

  1. Dekan Fakultas UMMAT
  2. Direktur Pasca
  3. Kaprodi
  4. Ketua LP3IK

Di-

Tempat 

  Assalamu’alaikum, wr.wb.

Dengan hormat,

Bersama ini kami informasikan bahwa Lembaga Penelitian dan pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Muhammadiyah Mataram mengundang bapak/ibu dosen yang berminat mengusulkan proposal Pengabdian Kepada Masyarakat tahun anggaran 2023/2024. Untuk itu kami informasikan hal-hal sebagai berikut:

  1. Pedoman Penyusunan proposal secara lengkap di website lppm.ummat.ac.id (terlampir dibawah ini)
  2. Hardocpy Proposal diserahkan ke LPPM masing-masing rangkap 2 (dua) eksemplar, dijilid rapi, sampul biru tua (untuk skim PKM) dan warna kuning (untuk pengembangan persyarikatan).
  3. Softcopy Proposal yang sudah disahkan oleh fakultas dan LPPM diupload di link berikut ini: https://bit.ly/UploadProposalHibahPengabdian2024
  4. Adapun jadwal sebagai berikut:
TanggalKegiatan
19 Maret 2024Batas waktu usulan proposal , jam 16.00 di LPPM UMMat 
19-25 Maret 2024Penilaian Proposal 
26 Maret 2024Pengumuman Pemenang 
28 Maret 2024Tanda tangan kontrak dengan LPPM UMMAT 
29 April 2024Monitoring dan Evaluasi 
10 Mei 2024Penyerahan laporan  

Demikian atas perhatian dan kerjasamnya kami ucapkan terimakasih

Wassalam’ alaikum Wr.Wb.